Trending.co.id, Bontang – Ketua DPRD Bontang, Andi Faizal Sofyan Hasdam, mengapresiasi kerjasama yang telah terjalin antara Pemerintah Daerah dengan DPRD Bontang. Dalam pernyataannya pada rapat paripurna, Andi menekankan betapa pentingnya sinergi dan harmonisasi dalam menjalankan tugas-tugas pemerintahan, khususnya dalam tiga fungsi utama DPRD, yakni fungsi legislasi, anggaran, dan pengawasan.
Salah satu contoh realisasi dari fungsi legislasi adalah pembahasan Raperda Kota Bontang mengenai Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Perusahaan. Mengingat posisi Bontang sebagai kota industri dengan sejumlah perusahaan besar, Raperda ini dianggap esensial untuk menekankan tanggung jawab sosial dan lingkungan yang harus diemban oleh perusahaan, sejalan dengan pembangunan berkelanjutan.
Dalam konteks anggaran, telah dilakukan pembahasan serta pengesahan AF pertanggungjawaban pelaksanaan APBD dan perubahan APBD.
“Adapun dari sisi fungsi pengawasan, DPRD Bontang telah membahas dan menyampaikan keputusan terhadap Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Wali Kota Bontang untuk tahun anggaran 2022,” terang Andi Faiz di Rapat Paripurna Hut Kota Bontang, Kamis (12/10/2023).
Pemerintah Kota Bontang memperoleh apresiasi dari DPRD atas pelaksanaan tugas-tugas pemerintahannya. Pada tahun 2023 ini, Pemerintah Kota Bontang berhasil meraih dua penghargaan prestisius. Pertama, keberhasilan mempertahankan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia Perwakilan Kalimantan Timur atas laporan keuangan tahun anggaran 2022. Kedua, penganugerahan Penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra 2022 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI dalam kategori DPRO Kota Kecil, Pemerintahan Daerah Kota Kecil, dan Kepala Daerah Kota Kecil.
Ketua DPRD Bontang berharap bahwa prestasi yang telah diraih ini dapat dipertahankan dan ditingkatkan di masa mendatang. Evaluasi dan introspeksi akan senantiasa dilakukan untuk memastikan pencapaian kinerja pemerintah yang optimal di tengah dinamika perkembangan pembangunan.(asr/adv)
Discussion about this post