Trending.co.id, Bontang – Hanya beberapa hari menuju perhelatan Bontang City Carnival (BCC).
Bakhtiar Wakkang, Anggota Komisi II DPRD Bontang, menilai Pemerintah Kota Bontang belum optimal dalam memaksimalkan media untuk publikasi.
“Promosi acara BCC oleh Pemkot belum maksimal, meskipun ini merupakan acara besar,” ungkapnya dalam rapat persiapan BCC bersama Dinas Pendidikan dan Kebudayaan serta Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kota Bontang, di Sekretariat DPRD pada Senin (16/10/2023).
Ia menambahkan bahwa kegiatan BCC sebagai acara tahunan seharusnya mampu menarik perhatian wisatawan dari luar daerah. “Kualitas dan publikasi acara seperti ini harus ditingkatkan untuk mendatangkan dampak ekonomi, dengan harapan bisa mendapat liputan dari stasiun TV nasional. Tujuannya adalah menarik wisatawan dari luar daerah,” jelas Wakkang.
Sebagai tanggapan, Kadisdikbud Bontang, Bambang Cipto Mulyono, mengatakan pihaknya telah mengundang salah satu stasiun TV nasional untuk meliput BCC. Namun, ia mengakui bahwa saran dari anggota dewan tersebut ada benarnya. “Kelas BCC harus ditingkatkan ke skala nasional,” katanya.
Bambang berkomitmen untuk memperbaiki aspek yang kurang dan meningkatkan kualitas acara tersebut agar sesuai dengan ekspektasi. “Tahun depan, kami akan lebih intens dalam promosi BCC,” pungkasnya.(asr/adv)