Trending
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Trending
  • Berita Daerah
  • Advertorial
  • Nasional
  • Opini
Trending
  • Beranda
  • Trending
  • Berita Daerah
  • Advertorial
  • Nasional
  • Opini
No Result
View All Result
Trending
No Result
View All Result
Home advetorial

DPRD Kaltim Dorong Transformasi Koperasi Desa Jadi Pilar Ekonomi Nyata

by admin
02/08/2025
in advetorial, Trending
DPRD Kaltim Dorong Transformasi Koperasi Desa Jadi Pilar Ekonomi Nyata

ilustrasi

Share on FacebookShare on Twitter

 

Trending.co.id, Kaltim – Di tengah upaya pemerintah pusat memperkuat Koperasi Merah Putih sebagai motor penggerak ekonomi kerakyatan, DPRD Kalimantan Timur menegaskan pentingnya transformasi koperasi di tingkat desa menjadi kekuatan ekonomi riil, bukan sekadar lembaga administratif belaka.

Anggota Komisi II DPRD Kaltim, Guntur, menyatakan apresiasinya terhadap inisiatif tersebut dalam keterangannya, Rabu (30/7/2025). Namun ia mengingatkan, keberhasilan Koperasi Merah Putih hanya dapat tercapai jika konsepnya dijalankan secara konkret, terukur, dan didukung penuh oleh semua pihak, termasuk pemerintah daerah dan desa.

“Model koperasi seperti ini berbeda dari koperasi konvensional. Negara hadir melalui skema Koperasi Merah Putih dengan memberikan jaminan, ruang usaha, dan akses permodalan. Ini peluang besar, tapi implementasinya harus serius,” ujarnya.

Guntur menyoroti bahwa mayoritas koperasi di daerah selama ini hanya bergerak dalam skala kecil dan tidak mampu menjawab kebutuhan ekonomi lokal secara luas. Ia mencontohkan ketergantungan Kalimantan Timur pada pasokan ternak dari luar daerah seperti NTB dan Sulawesi sebagai bukti lemahnya peran koperasi desa. “Kalau koperasi dimaksimalkan, kita bisa bangun peternakan sendiri dan ciptakan lapangan kerja,” tegasnya.

Menurutnya, permasalahan bukan pada konsep koperasi itu sendiri, melainkan pada lemahnya tata kelola dan koordinasi di lapangan. Ia menekankan pentingnya sinergi antara pengelola koperasi dan perangkat desa, khususnya kepala desa sebagai penasihat. Kepemimpinan koperasi, kata Guntur, harus memiliki visi yang selaras dengan pembangunan desa.

Dukungan konkret terhadap penguatan koperasi juga hadir melalui Undang-Undang Nomor 4 Tahun 2023 tentang Pengembangan dan Penguatan Sektor Keuangan (P2SK). Regulasi ini membuka peluang bagi koperasi untuk bertransformasi menjadi lembaga keuangan yang lebih profesional dan kompetitif di masa depan.

Sebagai wilayah penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur disebut memiliki posisi strategis untuk membangun kemandirian ekonomi lokal berbasis koperasi. “Momentum ini harus kita manfaatkan. Jangan sampai koperasi hanya jadi simbol tanpa dampak nyata,” tutup Guntur.

[ADV | DPRD KALTIM]

Share296Tweet185Share74

Related Posts

Qausar Harta Buka Casting Pemain Lokal di Bontang untuk FTV SCTV, Cek Peran dan Karakter yang Dibutuhkan!
Berita Daerah

Qausar Harta Buka Casting Pemain Lokal di Bontang untuk FTV SCTV, Cek Peran dan Karakter yang Dibutuhkan!

04/10/2025
Artis Qausar Harta Yudana Bakal Syuting Tiga FTV di Bontang, Angkat Kearifan Lokal dan Wisata Kota Taman
Berita Daerah

Artis Qausar Harta Yudana Bakal Syuting Tiga FTV di Bontang, Angkat Kearifan Lokal dan Wisata Kota Taman

04/10/2025
3 Pengedar Sabu di Bontang Terancam 20 Tahun Penjara, Barang Bukti Capai 99,7 Gram
Berita Daerah

3 Pengedar Sabu di Bontang Terancam 20 Tahun Penjara, Barang Bukti Capai 99,7 Gram

03/10/2025
Bontang Peringkat 1 Bidang Penataan Ruang dan Infrastruktur, Raih Penghargaan UI GreenCityMetric 2025
Berita Daerah

Bontang Peringkat 1 Bidang Penataan Ruang dan Infrastruktur, Raih Penghargaan UI GreenCityMetric 2025

03/10/2025
PDAM Bontang Lakukan Perawatan WTP Lok Tuan, Berikut Wilayah Terdampak
Berita Daerah

PDAM Bontang Lakukan Perawatan WTP Lok Tuan, Berikut Wilayah Terdampak

03/10/2025
Pernikahan Usia Anak di Bontang Masih Tinggi, DP3AKB: Dorong Dialog dan Kolaborasi
Berita Daerah

Pernikahan Usia Anak di Bontang Masih Tinggi, DP3AKB: Dorong Dialog dan Kolaborasi

29/09/2025
Next Post
DPRD Kaltim Sidak RSUD AWS Pasca Kebakaran, Tekankan Evaluasi Sistem Keamanan

DPRD Kaltim Sidak RSUD AWS Pasca Kebakaran, Tekankan Evaluasi Sistem Keamanan

Discussion about this post

Trending Hari Ini

  • Qausar Harta Buka Casting Pemain Lokal di Bontang untuk FTV SCTV, Cek Peran dan Karakter yang Dibutuhkan!

    Qausar Harta Buka Casting Pemain Lokal di Bontang untuk FTV SCTV, Cek Peran dan Karakter yang Dibutuhkan!

    771 shares
    Share 308 Tweet 193
  • Bupati Kukar Serahkan Bonus Rp25 Juta hingga Umroh bagi Juara MTQ Kaltim

    742 shares
    Share 297 Tweet 186
  • DPRD Kaltim Tetapkan RPJMD 2025–2029 Jadi Perda, Fokus ke Generasi Emas dan Transformasi Berkelanjutan

    741 shares
    Share 296 Tweet 185
  • Wali Kota Bontang Lantik 8 Pejabat Baru, Abdu Safa Muha Resmi Pimpin Disdikbud

    746 shares
    Share 298 Tweet 187
  • Artis Qausar Harta Yudana Bakal Syuting Tiga FTV di Bontang, Angkat Kearifan Lokal dan Wisata Kota Taman

    759 shares
    Share 304 Tweet 190

Berita Terkini

Qausar Harta Buka Casting Pemain Lokal di Bontang untuk FTV SCTV, Cek Peran dan Karakter yang Dibutuhkan!

Qausar Harta Buka Casting Pemain Lokal di Bontang untuk FTV SCTV, Cek Peran dan Karakter yang Dibutuhkan!

04/10/2025
Artis Qausar Harta Yudana Bakal Syuting Tiga FTV di Bontang, Angkat Kearifan Lokal dan Wisata Kota Taman

Artis Qausar Harta Yudana Bakal Syuting Tiga FTV di Bontang, Angkat Kearifan Lokal dan Wisata Kota Taman

04/10/2025
3 Pengedar Sabu di Bontang Terancam 20 Tahun Penjara, Barang Bukti Capai 99,7 Gram

3 Pengedar Sabu di Bontang Terancam 20 Tahun Penjara, Barang Bukti Capai 99,7 Gram

03/10/2025
Trending

© 2025 Trending - Developed by Vision Web Development.

  • Susunan Redaksi

Follow Us

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Trending
  • Berita Daerah
  • Advertorial
  • Nasional
  • Opini

© 2025 Trending - Developed by Vision Web Development.