Trending.co.id, Kukar – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) menyambut kunjungan Safari Ramadan Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim) yang dipimpin langsung Wakil Gubernur Kaltim, Seno Aji, di Masjid Agung Sultan Adji Muhammad Sulaiman (SAMS) Tenggarong, Selasa (25/3/2025).
Kegiatan diawali dengan buka puasa bersama, salat Magrib, makan malam bersama, hingga salat Isya’ dan Tarawih berjamaah. Dalam rangkaian tersebut, dilakukan pula penyerahan bantuan hibah uang tahun 2025 dari Pemprov Kaltim kepada 32 lembaga di Kabupaten Kukar yang diterima langsung oleh Sekretaris Daerah Kukar, Sunggono.
Dalam sambutannya, Seno Aji menyampaikan bahwa kegiatan Safari Ramadan ini merupakan wujud nyata silaturahmi sekaligus bentuk sinergi antara pemerintah provinsi dan kabupaten. Ia menyebut, Kukar menjadi daerah ketujuh yang dikunjungi Pemprov Kaltim dalam rangkaian Safari Ramadan tahun ini. “Kami berharap sinergitas ini terus berlanjut dalam mendukung pembangunan daerah,” ucap Seno.
Ia juga menyampaikan apresiasi atas sambutan hangat dari Pemkab Kukar dan masyarakat. Menurutnya, kehangatan tersebut menjadi semangat tersendiri dalam upaya memperkuat komunikasi antarpemerintah daerah. “Kami sangat terharu atas penerimaan luar biasa dari sore hingga malam ini,” tambahnya.
Sementara itu, Sekda Kukar Sunggono, membacakan sambutan Bupati Kukar Edi Damansyah, yang menegaskan bahwa tantangan pembangunan saat ini cukup kompleks. Dalam kondisi efisiensi anggaran, diperlukan sinergi antara pemerintah pusat, provinsi, dan kabupaten agar anggaran yang tersedia dapat difokuskan pada sektor-sektor strategis.
“Pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur menjadi prioritas utama yang tidak boleh terganggu. Evaluasi belanja daerah dan efisiensi harus tetap menjaga kualitas layanan dan pertumbuhan ekonomi lokal,” jelas Sunggono.
Ia juga menekankan pentingnya dukungan dan pendampingan dari Pemprov Kaltim dalam menjalankan program-program pembangunan yang berdampak langsung pada kesejahteraan masyarakat Kukar. Menurutnya, kolaborasi dan gotong royong menjadi kunci mengatasi hambatan serta memastikan keberlanjutan pembangunan.
“Dengan komitmen bersama, saya yakin Kabupaten Kukar dapat melangkah maju dan menghadirkan masa depan yang lebih baik bagi seluruh masyarakat,” tutupnya.
[ADV | DISKOMINFO KUKAR]
Discussion about this post