Trending.co.id, Bontang – DPRD Kota Bontang mengadakan Rapat Kerja untuk menyampaikan pandangan umum dari fraksi-fraksi terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2024. Rapat tersebut berlangsung di Pendopo Rumah Jabatan Wali Kota Bontang pada Sabtu pagi, 3 Agustus 2024.
Rapat dipimpin oleh Ketua DPRD Kota Bontang, Andi Faizal Sofyan Hasdam, dan dihadiri oleh para anggota DPRD Bontang, Wakil Wali Kota Bontang Najirah, Sekretaris Daerah Kota Bontang Aji Erlynawati, serta seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kota Bontang.
Kelima fraksi DPRD Bontang menyampaikan pandangan umumnya, dimulai dengan Fraksi Golkar bersama Nasdem yang mengemukakan tujuh poin terkait Nota Keuangan Perubahan APBD yang sebelumnya disampaikan oleh Wakil Wali Kota Najirah pada 2 Agustus 2024 malam.
Berikutnya, Fraksi PKB bersama PPP dan PDI Perjuangan memberikan tiga poin pandangan umum. Fraksi Partai Keadilan Sejahtera menyampaikan empat poin pandangan umum dan dua poin saran.
Fraksi Gerindra bersama Berkarya mengajukan lima pertanyaan kepada Pemerintah Kota Bontang, antara lain mengenai dasar kebijakan akuntansi pemerintah daerah, angka kemiskinan dan pengangguran yang masih tinggi, rendahnya Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Bontang, serta pertanyaan mengenai kualitas pendidikan dan kesehatan. Mereka juga mempertanyakan sejauh mana terobosan dan inovasi yang telah dilakukan pemerintah daerah dalam upaya peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD).
Terakhir, Fraksi Amanat Nurani Rakyat menyampaikan lima poin pandangan umum mereka kepada Pemerintah Kota Bontang.(asr/adv dprd bontang)